Pasar Lebaran Sarana Promosikan Produk UMKM Sleman
Wakil bupatii Sleman Sri Muslimatun saat meninjau salah
satu stan pasar lebaran di halaman dinas perindustrian perdagangan
(Disperindag) Sleman, Senin (4/6/2018). Foto sembada.id/rizal
SEMBADA.ID - Pemkab Sleman selama sepekan, Senin-Jumat (4-8/6/2018) menggelar pasar
lebaran di halaman dinas perindustrian perdagangan (Disperindag) Sleman.
Selain sebagai fasilitas dalam memasarkan dan meningkatkan produk usaha
mikro kecil dan menengah (UMKM), kegiatan ini juga sebagai upaya
strategis untuk menjaga eksistensi UMKM tersebut.
Pasar
lebaran ini diikuti 60 UMKM binaan
Disperindag Sleman Pasar lebaran
sendiri bukan mulai pukul 09.00 hingga 15.00 WIB.
Wakil
bupati Sleman Sri Muslimatun mengatakan
menyambut baik dengan adanya pasar lebaran ini. Selain untuk membantu
masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama menjelang lebaran,
juga momen strategis bagi UMKM dalam memasarkan produksinya. Baik kepada
warga Sleman maupun luar Sleman.
“Bagi
UMKM ajang ini sebagai wadah promosi mereka ke masyarakat, bagi
masyarakat tentunya dapat membantu memenuhi kebutuhan dengan mendapatkan harga
yang lebih murah dari harga pasaran,” kata Muslimatun saat membuka pasar
lebaran Sleman, Senin (4/6/2018).
Menurut
Muslimatun keadaan UMKM di Sleman
semakin lama semakin maju. Hal tersebut berkat kreativitas para pelaku usaha.
Untuk itu, dukungan segenap pihak merupakan wujud apresiasi dan kepedulian
terhadap UMKM di Sleman. Di antaranya dengan menjadikan produk sleman sebagai prioritas utama dalam
memilih produk kebutuhan menjelang lebaran maupun kebutuhan sehari-hari.
.
Kepala
Disperindag Sleman Tri Endah Yitnani
menamnbahkan selain sebagai ajang promosi produk lokal, Pasar Lebaran
juga bertujuan untuk membantu masyarakat Sleman dalam memenuhi berbagai
kebutuhan menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Karena itu, juga disediakan
sembako murah bagi masyarakat umum antara lain beras, gula pasir, minyak
goreng, dan daging. Sapi.
“Guna
menarik pengunjung untuk datang ke Pasar Lebaran, disediakan juga berbagai
aneka kue kering, minuman, makanan siap saji, pakaian, batik, kerajinan,
aksesoris dan akan ditampilkan aneka produk unggulan UMKM Sleman dengan harga
murah.,” tambahnya.(zal)
0 Response to "Pasar Lebaran Sarana Promosikan Produk UMKM Sleman"
Posting Komentar