1241 Calon Jamaah Haji Sleman Ikuti Taaruf




Calon jamaah haji Sleman  2018 saat mengikuti taaruf di serambi Masjid Agung Dr. Wahidin Soediro Hoesodo Sleman, Minggu (25/11/ 2018).


SEMBADA.ID -  Pemkab Sleman menggelar taaruf  calon jamaah haji Sleman  di  masjid Agung Sleman, Minggu (25/11/2018).   Kegiatan tersebut  diikuti  1241 calon jamaah haji Sleman 2019.   Selain sebagai ajang silaturahmi antar calon jamaah haji, acara tersebut juga bertujuan untuk memberikan informasi terkait kebijakan pemerintah terkait iabadah haji.


Pada kesempatan tersebut juga disampaikan terkait kelengkapan dan persyaratan yang harus dipersiapkan oleh calon jamaah haji sebelum pemberangkatan ibadah haji nanti. 


Wakil Bupati Sleman, Sri Muslimatun mengatakan . taaruf  penting guna menciptakan rasa saling menghormati dan memahami karakter antara calon jamaah haji. Sehingga calon jamaah haji nantinya dapat menjalankan ibadah haji dengan khusyuk dan dapat menjadi haji yang mabrur.

“Pelaksanaan ibadah haji itu sendiri pada dasarnya merupakan wujud ta’aruf akbar antar manusia yang telah diciptakan berbangsa-bangsa,” kata Muslimatun dalam acara tersebut.

Muslimatun berharap para calon jamaah haji dapat mempersiapkan diri secara matang, baik lahir maupun batin. Dengan begitu, setelah pulang dari tanah suci mereka dapat meningkatkan nilai akhlaknya serta mampu mencegah diri dari perbuatan maksiat. Sehingga para jamaah haji dapat menjadi teladan bagi masyarakat di sekitarnya dalam hal berperilaku dan bersikap.

“Banyaknya umat Islam yang menunaikan ibadah haji ini idealnya dapat membawa energi positif kepada bangsa Indonesia,”  paparnya.

Kepala Kementerian Agama  (Kemenag)  Sleman,  Sa’ban Nuroni menambahkan pihaknya siap untuk memberikan bimbingan, pelayanan dan perlindungan kepada semua calon jamaah haji.  Sehingga para jamaah haji dapat melaksanakan ibadah haji sebagaimana mestinya dan dapat menjadi haji yang mabrur sesuai yang diharapkan bersama.

“Setelah ini nanti masih ada 15 atau 16 perteman lagi. Saya harapkan bapak ibu dapat mengikuti dengan fokus dan serius. Agar nantinya bapak ibu semua dapat menjadi haji yang mandiri selama menjalankan ibadah haji nanti,”  tambahnya. (sbd)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "1241 Calon Jamaah Haji Sleman Ikuti Taaruf"

Posting Komentar