Guru RA Sleman Ikuti Penguatan Pendidikan Karakter Lewat Penulisan Al Quran


Para Guru RA di Sleman saat mengikuti literasi penulisan Al Quran di rumah dinas wakil bupati Sleman, Sabtu (1/12/2018)

SEMBADA.ID – Sebanyak 300 guru Raudhatul Athfal (RA) atau setara dengan Taman Kanak-kanan (TK) se  Sleman mengikuti kegiatan penguatan pendidikan karakter dengan menulis Al-Quran metode follow the line di rumah dinas Wakil bupati Sleman, Sabtu (1/12/18). Selain

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sleman, Sa’ban Nuroni mengatakan melalui gerakan literasi Al-Quran dengan metode menulis ayat Al-Quran tersebut diharapkan  mampu memberikan penguatan kepada karakter para guru. Dia mencontohkan dalam penulisan ayat Al-Qur’an, setiap guru perlu menguikuti aturan yang ada serta perlu adanya ketelian dan kesabaran dalam menyelesaikannya.

“Ini bisa membangun karakter karna diperlukannya ketelitian dan kesabaran para guru dalam menulis Al-Qur’an. Selain itu juga harus mengikuti kaidah penulisan huruf arab dimana memiliki pola yang berbeda dengan penulisan huruf biasanya yaitu dimulai dari kanan ke arah kiri,” kata Sa’ban.

Dirinya berharap melalui gerakan literasi Al-Qur’an ini dapat memberikan keberkahan dalam setiap langkah para guru yang nantinya memperkuat karakter sehingga mampu ditularkan atau diajarkan kembali kepada para siswa siswinya.


Kepala Seksi Pendidikan Madrasah  kantor Kemenag Sleman, Ahmad Fauzi menambahkan dalam kegiatan ini  masing-masing guru RA menulis ayat Al Quran  empat halaman atau empat lembar. Dimana nantinya aka dikumpulkan menjadi satu mushaf (Al Quran).(sbd) 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Guru RA Sleman Ikuti Penguatan Pendidikan Karakter Lewat Penulisan Al Quran"

Posting Komentar