Indro Purwoko Resmi Jabat Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Baru


Sekjen Kemenkumham, Bambang Rantam Sariwanto memimpin serahterima jabatan Kakanwil Kemenkuham DIY, dari pejabat lama Krismono (kiri) kepada pejabat baru Indra Purwoko (kanan) di aula kantor Kanwil Kemenkumham DIY, Kamis (23/1/2020).

SEMBADA.ID-Indro Purwoko menjabat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kakanwil Kemenkuham) DIY baru mengantikan Krismono. Serah terima jabatan (Sertijab) berlangsung di aula kantor Kanwil Kemenkumham DIY, Kamis (23/1/2020).

Indro Purwoko sebelumnya menjabat Kepala Pusat Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan Teknis dan Kepemimpinan BPSDM Kemenkumham. Sedangkan Krismono mendapat tugas baru sebagai Kakanwil Kemenkumham Jawa Timur (Jatim).

Sekretaris  Jenderal (Sekjen) Kemenkumham Bambang Rantam Sariwanto yang memimpin Sertijab tersebut mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama karena sudah melaksanakan tugas dengan baik  sehingga membuat wajah Kanwil Kemenkumham DIY berbeda.  Sehingga apa yang telah dilakukan dapat menjadi pondasi bagi pejabat baru untuk membawa Kemenkumham DIY lebih baik lagi dan meraih wilayah bebas korupsi (WBK).

"Peiabat baru dharapkan bisa memberikan kontribusi positif yang luar biasa. Yaitu dengan melanjutkan yang baik dan memaksimalkan yang masih kurang,"  pesannya.seperti dilansir sindonews, Kamis (23/1/2020).

Kakanwil Kemenkumham DIY.  Indro Purwoko mengatakan selain akan melanjutkan program kerka pejabat sebelumnya. Terutama rintisan WBK juga akan melakukan inovasi untuk meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan yang lebih baik lagi. 

“Untuk itu saya akan meminta dukungan dan arahan dari berbagai pihak serta kerjasama dengan forum lomunikasi pimpinan daerah (Forkompimda) DIY,” katanya.

Sedangkan pejabat lama Krismono dalam sambutannya memohon maaf, sebab sampai akhir jabatannya sebagai Kakanwil Kemenkumham DIY  belum bisa meraih predikat WBK. Meski begitu tetap bersyukur karena dari sembilan satuan kerja (Satker) Kemenkumham DIY,   satu satker  yaitu Rutan Kelas IIB  Bantul bisa meraih WBK

“Saya yakin di tahun 2020, kinerja Kanwil Kemenkumham bisa lebih ditingkatkan dan meraih predikat WBK, serta fasilitas rehabilitasi pecandu narkoba bisa berjalan dengan lebih baik,” terangnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Indro Purwoko Resmi Jabat Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Baru"

Posting Komentar