Jelang Bergulirnya Liga I, Pemain dan Official PSS Jalani Swab Tes
Tim medis sedang melakukan swab kepada pemain PSS, Sabtu (26/9/2020). Foto Ist
SEMBADA.ID-Persatuan Sepakbola Sleman (PSS) menggelar swab tes kepada para pemain dan official di stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, Sabtu (26/9/2020). Kegiatan ini untuk mengetahui kondisi kesehatan para pemain dan official, terutama terpapar atau tidak COVID-19.
Dokter PSS, Elwizan Aminudinn mengatakan swab tes bagi pemaia dan offical PSS ini bukan yang pertama, namun sudah dilakukan secara rutin setiap dua minggu sekali. Terutama untuk mengetahui kondisi keksehatan mereka, terpapar COVID-19 atau tidak. Sehingga bagi yang terkomfirmasi COVID-19 segera diambil tindakan.
“Agenda pemeriksaan ini, juga sesuai dengan regulasi Liga Indonesia Baru (LIB), agar Liga berjalan lancar para pemaian dan official harus bebas dari COVID-19,” kata Amin panggilan Elwizan Aminudinn, soal swab tes tersebut, Sabtu (26/9/2020).
Amin menambahkan PSS secara rutin melakukan pemeriksaan kondisi kesehatan para pemain dan official dan di era pendemi COVID-19 per dua minggu sekali melakukan swab tes. Sehingga dengan pemeriksaan ini, maka kondisi kesehatan mereka terpantau sehingga saat liga bergulir berjalan dengan aman dan lancar. Liga I sendiri rencananya akan digelar mulai Oktoner 2020.
“Hasil pemeriksaan sebelumnya para pemaian dan offical PSS tidak ada yang terpapar COVID-19,” paparnya.
0 Response to "Jelang Bergulirnya Liga I, Pemain dan Official PSS Jalani Swab Tes"
Posting Komentar