Mutasi Virus Corona D614G di Temukan di DIY dan Jateng

 

Ketua Pokja Genetik FKKMK UGM  Gunadi (kanan) bersama Dekan FKKMK UGM Prof. Ova Emilia dan peneleiti dari lab genetika UGM Titik Nuryastuti  memberikan keterangan soal ditemukanya mutasi virus corona D614G di DIY dan Jateng di UGM, Rabu (2/9/2020). Foto dok humas UGM

SEMBADA.ID-Mutasi virus Corona D614G sudah terjadi di wilayah DIY dan Jawa Tengah.  Tim Pokja Genetik Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK)  UGM dan tim Whole Genome Sequencing (WGS) mendapatkan empat isolat dari Yogyakarta dan Jawa Tengah ditengarai mengandung mutasi D614G. 

Ketua Pokja Genetik FKKMK UGM  Gunadi  mengatakan  mutasi D614G pada virus SARS-CoV-2 ini mempunyai daya infeksius 10 kali lebih tinggi dan telah tersebar hampir di seluruh dunia. Dimana 77.5% dari total 92.090 isolat mengandung mutasi D614G.  Di Indonesia sendiri sudah dilaporkan 9 dari 24 isolat yang dipublikasikan mengandung mutasi D614G. 

“Dari jumlah itu  sepertiganya terdeteksi di Yogyakarta dan Jawa Tengah, “ kata  Gunadi,  Rabu (2/9/2020).

Gunadi, menjelaskan telah  mengambil ribuan sampel isolat dari DIY dan Jawa Tengah. Dari jumlah ini ada  15 sampel kemungkinan bermutasi namun setelah diuji  hanya didapatkan empat isolat yang dianggap bermutasi.  Tiga sampel dari DIY dan satu sampel dari Jawa Tengah.

“Dengan fakta terdeteksinya virus SARS-CoV-2 dengan mutasi D614G ini, sudah seharusnya semua pihak lebih disiplin untuk menerapkan protokol kesehatan, seperti cuci tangan, menggunakan masker, hindari kerumunan dan selalu menjaga jarak,” tandasnya..

Dekan FKKMK Prof. Ova Emilia, menjelaskan dengan penemuan awal mutasi COVID-19 ini diharapkan akan mendukung upaya pemerintah yang sedang melaluka uji pengembangan vaksin. Selain itu memberikan dampak pada strategi kebijakan kesehatan masyarkat maupun pengelolaan pasien di rumah sakit

“Kita sangat bersyukur ada penemuan awal ini sehingga nantinya bisa berperan dalam pengembangan vaksin maupun obat dan terapi kedepannya.,” paparnya.(sindondews)

 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to " Mutasi Virus Corona D614G di Temukan di DIY dan Jateng"

Posting Komentar