Pameran UMKM dan Pariwisata Upaya Sleman Tumbuhkan Ekonomi Paskapandemi
Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa memberi sambutan saat menutup pameran UMKM dan Pariwisata di Sleman, Senin (16/5/2022). Foto dok Prokompim Sleman
SEMBADA.ID – Pemkab Sleman terus melakukan usaha untuk memulihkan perekonomian paskapandemi Covid-19. Di antaranya dengan kegiatan pameran usaha kecil mikro dan menengah (UMKM) dan Pariwisata yang dilaksanakan di Slaman, 11-16 Mei 2022.
“Pemerintah Kabupaten Sleman akan terus mendukung kegiatan Pameran UMKM dan Pariwisata sebagai upaya mendorong dan mempercepat pertumbuhan ekonomi terutama paskapandemi.” kata Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa saat menutup pameran UMKM dan Pariwisata di Sleman, Senin (16/5/2022).
Danang menjelaskan meski dilanda pandemi namun jumlah UMKM di Sleman terus mengalami peningkatan. Tercatat ada 90 ribu lebih. Dimana jumlah ini lebih banyak dibandingkan sebelum pandemi Covid-19. Sehingga agar UMKM itu bisa mengembangkan produknya dan bisa diterima masyarakat, selain dengan pendampingan juga melalui pameran.
Perwakilan Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) Sleman, Tetra menambahkan menyambut baik kegiatan ini. Sebab pelaku UMKM dan pariwisata bukan hanya dapat memasarkan produknya namun juga ada fasilitas sertifikasi Halal bagi produk-produk UMKM
0 Response to "Pameran UMKM dan Pariwisata Upaya Sleman Tumbuhkan Ekonomi Paskapandemi "
Posting Komentar